Bank Sampah Gunung Emas Jaktim Terima Penghargaan dari KLHK
Bank Sampah Gunung Emas dari Provinsi DKI Jakarta menerima penghargaan sebagai Bank Sampah Terbaik 2023 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).
M enjadi motivasi bagi 25.540 bank sampah lainnya di Indonesia
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menteri LHK, Siti Nurbaya Bakar di Auditorium Manggala Wanabakti, Jakarta, Selasa (13/6).
Bank Sampah Gunung Emas bersama sembilan bank sampah lainnya dari seluruh Indonesia menerima penghargaan tersebut pada tahun ini.
Nasabah Bank Sampah Pari Bersih Berseri Terima THRSiti Nurbaya memberikan apresiasi yang sebesar-sebesarnya kepada semua penerima penghargaan. Dia menilai, ini merupakan hasil usaha sulit yang dijalani selama ini.
“Terima kasih atas dekasi kepada pengelola bank sampah. Penghargaan Bank Sampah Terbaik ini bisa menjadi motivasi bagi 25.540 bank sampah lainnya di Indonesia,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Asep Kuswanto, mengucapkan selamat kepada Bank Sampah Gunung Emas di Jakarta Timur atas penghargaan raihan sebagai Bank Sampah terbaik.
“Selamat dan sukses untuk Bank Sampah Gunung Emas dan Ibu Vera Nofita sebagai penggeraknya. Semoga pada tahun-tahun selanjutnya makin banyak lagi penerima penghargaan Bank Sampah terbaik dari Provinsi DKI Jakarta,” tandas Asep.